10 Oleh Oleh Khas Sampit Mulai Makanan Ringan Hingga Aksesoris Unik

10 Oleh Oleh Khas Sampit Mulai Makanan Ringan Hingga Aksesoris Unik

Menghabiskan waktu berlibur dengan mengunjungi berbagai daerah di Indonesia tentu menjadi hal menarik yang bisa kamu cobaKota Sampit tidak hanya dikenal kaya akan tradisi serta budaya tetapi juga memiliki berbagai wisata, kuliner, hingga oleh-oleh yang khasSaat menghabiskan waktu berlibur di Sampit, tidak ada salahnya jika kamu memutuskan untuk berburu oleh-oleh untuk diberikan kepada keluarga di rumahTidak perlu bingung menentukan oleh-oleh khas yang dapat dibawa pulang, inilah 10 rekomendasi oleh-oleh khas Sampit yang sayang untuk kamu lewatkan.

1Keripik Ikan Seluang

celebes.co

Saat bingung mencari rekomendasi oleh-oleh khas Sampit yang cocok untuk dibawa pulang, kamu dapat memutuskan untuk berburu keripik ikan seluangSesuai dengan namanya, keripik yang satu ini memang dibuat dengan menggunakan bahan utama ikan seluangIkan seluang merupakan salah satu jenis ikan yang banyak dijumpai di sungai-sungai di pulau Kalimantan.

Selain cocok untuk dinikmati langsung, keripik ikan seluang juga sangat cocok dinikmati bersama nasi hangatKeripik ikan seluang dapat kamu jumpai di berbagai toko oleh-oleh di Sampit dan biasa dijual dengan kemasan praktis dan menarikSaat berkunjung ke Sampit, tidak ada salahnya jika kamu memutuskan untuk berburu oleh-oleh yang satu ini sebagai buah tangan untuk keluarga di rumah.

Phnom Penh Terbuat Dari Kenangan Makprang Dan Pulang

Agra Fort: Menelusui Benteng Paling Megah Di Agra

2Batik khas Sampit

teras.id

Tidak hanya makanan, kamu juga dapat membeli batik sebagai oleh-oleh khas SampitBatik khas Sampit dikenal memiliki motif yang unik dan cantik sehingga tidak heran jika oleh-oleh yang satu ini banyak diminati wisatawanBeberapa motif yang dapat kamu pilih diantaranya motif bunga anggrek tebu, motif ikan jelawat, motif karamunting, dan masih banyak lagi.

Batik khas Sampit juga dapat kamu beli dalam berbagai pilihan warnaMotif motif yang ditawarkan juga memiliki makna tersendiri sehingga lebih menarik dan cocok dibeli sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulangKamu dapat memilih untuk membeli batik khas Sampit dalam bentuk lembaran maupun siap pakai seperti baju.

3Keripik Kelakai

daerahkita.com

Rekomendasi oleh-oleh khas Sampit berikutnya yang cocok untuk kamu bawa pulang adalah keripik kelakaiKeripik yang satu ini tentu sangat mudah dijumpai khususnya di daerah SampitSelain dikenal menawarkan cita rasa yang khas, keripik kelakai juga memiliki banyak sekali manfaat baik bagi tubuh.

Cara pembuatan keripik kelakai adalah dengan cara memasukkan daun kelakai muda ke dalam adonan tepung bumbuSetelah itu, apakah yang telah diberi tepung dan bumbu kemudian digoreng dalam minyak panasKamu juga dapat menjumpai keripik kelakai di berbagai toko oleh-oleh di Sampit dengan kemasan praktis serta harga yang terjangkau.

4Rabuk Patin Kandas Sarai

bukalapak.com

Pernah mendengar sebutan makanan rabuk patin Kandas Sarai? Olahan makanan yang satu ini dikenal sebagai oleh-oleh khas Sampit yang sangat menarik untuk dicobaProduk abon yang dibuat dengan menggunakan bahan utama daging ikan patin menghasilkan cita rasa yang khas dan menggugah selera.

Saat mencoba makanan yang satu ini, kamu akan dimanjakan dengan perpaduan rasa gurih dan pedasSelain itu, aromanya yang menggugah selera juga membuat siapa pun tertarik untuk mencobanyaAbon yang satu ini sangat cocok dinikmati bersama nasi sebagai pengganti lauk.

5Topi Kulit Kayu

bukalapak.com

Oleh-oleh khas Sampit yang tidak kalah menarik untuk kamu bawa pulang selanjutnya adalah topi kulit kayuBahan utama pembuatan topi ini memang menggunakan kulit kayu yakni jenis kayu nyamungJenis kayu yang satu ini dipercaya lebih kuat dan lebih tahan air jika dibandingkan dengan jenis kayu lainnya.

Topi kulit kayu biasa dijual dengan bentuk seperti topi koboiWarna dan bentuknya yang sangat sederhana dan unik mampu menarik perhatian wisatawan sehingga tidak heran jika topi ini banyak diburu sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulangSatu topi biasa dijual dengan harga kurang lebih Rp 120.000,-Tertarik untuk membelinya?

6Aksesoris khas Sampit

bukalapak.com

Saat berkunjung ke Sampit, ada banyak rekomendasi oleh-oleh yang dapat kamu bawa pulang, salah satunya oleh-oleh berupa souvenir atau pernak-pernikKamu dapat memutuskan untuk membeli pernak-pernik seperti gantungan kunci, tas manik-manik, dan masih banyak lagi.

Selain dikenal memiliki bentuk yang unik serta tampilan yang khas, oleh-oleh khas Sampit yang satu ini juga dijual dengan harga yang cukup terjangkau yakni mulai dari Rp 5.000,-Kamu dapat menjumpai berbagai souvenir atau pernak-pernik khas Sampit di toko oleh-oleh maupun di area tempat wisata.

7Cincin dan Gelang Rotan

bukalapak.com

Oleh-oleh khas Sampit berikutnya yang dikenal cukup unik adalah cincin dan gelang rotanSesuai dengan namanya, oleh-oleh yang satu ini memang dibuat dengan menggunakan bahan rotan sehingga terlihat sangat unik dan khasKerajinan ini juga sangat banyak dijumpai karena Sampit merupakan daerah penghasil pohon rotan.

Meskipun dibuat dengan menggunakan bahan yang berasal dari alam, tetapi cincin dan gelang rotan memiliki nilai jual serta nilai seni yang cukup tinggiKamu dapat memutuskan untuk berburu cincin dan juga gelang rotan di berbagai toko oleh-oleh atau area tempat wisata di Sampit.

8Wadi Ikan

travel.kompas.com

Pernahkah kamu mendengar sebutan wadi ikan? Wadi ikan merupakan salah satu oleh-oleh khas Sampit yang dibuat dengan bahan utama daging ikanWadi ikan diolah dengan cara mengawetkan daging ikan melalui proses fermentasi.

Jenis-jenis ikan yang biasa digunakan untuk membuat olahan ini diantaranya ikan seluang, ikan papuyu, ikan patin, ikan gabus, dan juga ikan sepatTidak lupa terdapat berbagai tambahan bumbu untuk menghasilkan cita rasa yang lezat dan khasHidangan yang satu ini mampu bertahan cukup lama yakni hingga satu tahun lamanya.

9Lemang

food.detik.com

Beberapa dari kamu tentu sudah tidak asing dengan jajanan lemang, bukan? Lemang merupakan salah satu olahan makanan yang dapat dengan mudah dijumpai di Sampit dan kerap dipilih sebagai oleh-oleh khas Sampit bagi para wisatawanJika dilihat sekilas, makanan yang satu ini memang mirip dengan ketupat dan juga lontong.

Lemang dibuat dengan menggunakan bahan utama beras ketanHidangan yang satu ini juga dikenal memiliki tampilan yang khas karena dibungkus dengan menggunakan daun pisangSelain terkesan tradisional, daun pisang juga memberi aroma yang khas pada makanan iniKamu tidak perlu khawatir karena Lemang dapat bertahan lama sehingga sangat cocok dipilih sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang dari Sampit.

10Tahu Bakso Sampit

cookpad.com

Bagi penggemar tahu bakso, kamu juga harus mencoba lezatnya tahu bakso khas SampitHidangan yang satu ini dikenal sangat lezat dan menggugah selera.

Yang sangat populer di Sampit adalah warung tahu bakso yang terletak di Palangkaraya SampitWarung ini dikenal menjual tahu bakso yang sangat lezat dan membuat siapapun ketagihan setelah mencobanyaTerdapat dua varian tahu bakso yang dapat kamu coba yakni tahu bakso yang dibuat dari daging ayam dan tahu bakso yang dibuat dari daging sapiKarena kelezatannya, tidak sedikit wisatawan yang tertarik dan ingin membawanya pulang sebagai oleh-oleh untuk keluarga di rumah.

seperti kemarin

By admin