5 Tempat Rafting Terbaik di Bali, Seru dan Menyenangkan

Tempat Rafting Terbaik di Bali

Pesona Bali seolah tidak terhenti, selain pantainya yang terkenal hingga mancanegara, pulau Dewata juga memiliki wisata alam lain yang asyik untuk di jelajahiWisata alam yang wajib banget para pecintra petualangan untuk mencoba adalah rafting di BaliKarakter sungai serta pelayanannya sangat cocok untuk peserta rafting atau arung jeram pemulaSelain aman, kegiatan rafting di pulau Bali harganya juga bersahabat, lhoBerikut daftar tempat rafting di Bali yang banyak direkomendasikan oleh para traveller:

1Rafting di Sungai Pakerisan

wisata-bali.com

Lokasi rafting sungai Pakerisan berada di Kabupaten GianyarSungai yang berasal dari mata air pegunungan Kintami ini memiliki panjang sekitar 34 Kilometer dan luas sekitar 29 KilometerPegunungan Kintamani sendiri dikenal memilki sumber air yang jernih dan segar.

Lokasi arum jeram sungai Pakerisan suasananya masih asri dan tenang karena memang lokasi jauh dari keramaianAliran air sungai tidak terlalu derasJadi aman jikalau perahu karet yang kamu gunakan terbalik sehingga tidak terlalu berbahaya untuk pemula.

Sepanjang arum jeram di aliran sungai Pakerisan, kamu bakalan dimanjakan dengan pemandangan tebing tebing indah yang dikerumuni oleh tumbuhan tropis, pemandangan sawah hingga air terjun dengan air yang bersih dan segar.

Yang membuat rafting sungai Pakerisan ini spesial adalah letaknya yang berada di area Istana Tapak SiringIstana ini sangat populer karena merupakan salah satu wisata sejarah di Bali karena dulunya berkaitan dengan Presiden Republik Indonesia yang pertama, IrSoekarno.

Menurut sejarah, daerah aliran sungai Pakerisan ini paling banyak ditemui situs purbakala Hal ini yang membuat sungai Pakerisan pada tahun 2012 ditetapkanlan sebagai landskap budayaBeberapa situs yang paling terkenal dan banyak dikunjungi wisatawan adalah Pura Tirta Empul.

Sungai Pakerisan menjadi sumber mata air yang disucikanKetika proses upacara keagamaan sumber mata air diambil dari sini agar acara berjalan dengan lancar tanpa gangguan.

Puncak Bukit Trunyan/Puncak Indrakila merupakan puncak dari bukit di atas Desa Trunyan

Spot Instagramable Dengan Menikmati Sejuk Dan Keindahan Hamparan Bunga Cantik Padang Bunga Kasna

2Rafting di Sungai Melangit, Klungkung

water-sport-bali.com

Tempat rafting di Bali selanjutnya yaitu sungai Melangit yang berada di Daerah KlungkungMenawarkan berbagai tantangan yang tak kalah seru dengan tempat lainnya di BaliKelebihan sungai Melangit adalah kondisi alamnya yang masih terjaga dan udaranya sangat bersih.

Sungai Melangit memiliki panjang sekitar 7,5 KilometerAir terjun di sungai ini memiliki suasana yang tenang dan juga menyejukkanSehingga cocok untuk healing setelah menikmati keseruan beraktifitas  arung jeram.

Kawasan pedesaan juga menawarkan kenangan tersendiriBanyak dijumpai warga sekitar berkebun, bertani dan juga memancingKeramahan mereka membuat aktifitas arung jeram di sungai Melangit benar benar tak terlupakan.

3Rafting Di Telaga Waja, Karangasem

klook.com

Sungai Telaga Waja memiliki jalur trek arung jeram paling panjangJalur trek Telaga Waja yang berada di Karangasem ini sekitar 16 KilometerTrek rafting sepanjang 16 Kilometer bisa kamu selesaikan dengan kurun waktu sekitar 2,5 jam hingga 3 jam di atas perahu karetBenar benar puas dan menyenangkan tentunya.

Sungai Telaga Waja yang menjadi salah satu rekomendasi tempat rafting di Bali ini  memiliki air yang jernihSelain itu arusnya juga lumayan deras dan aman untuk arung jeramDitambah lagi bonus dengan pemandangan sawah yang menghijau di sepanjang pinggir sungai.

Sungai Telaga Waja yang merupakan sungai terbesar kedua di Bali ini airnya berasal dari beberapa sumber mata air di kaki pegunungan Gunung agungGunung tertinggi di Bali skaral oleh umat agama Hindu di Bali.

Sumber mata air Lipang, sumber mata air Arca dan Sumber mata air Telaga Waja adalah tiga sumber mata air yang mengaliri sungai Telaga WajaGabungan Ketiga mata air membuat debit aliran  sepanjang sungai Telaga Waja ini tinggi.

4Rafting di Sungai Ayung, Ubud

water-sport-bali.com

Kawasan Ubud yang dikenal dengan keindahan Terasiring sawah juga menyimpan wisata rafting di Bali yang wajib banget kamu cobaLokasinya berada di  desa PayanganMemiliki panjang trek rafting sekitar 13 kilometerWaktu yang diperlukan untuk menyusuri sungai Ayung sekitar kurang lebih 2 jam.

Arung jeram di sungai Ayung ini cocok untuk semua usiaMulai dari anak anak berumur 5 tahun hingga kakek nenek yang berusia 65 tahunTentu dengan catatan semua harus sehat secara fisikKarena aliran arus di sungai Ayung tidak terlalu derasBatunya tidak terlalu cadas dan juga tak terlalu berbahaya.

Dengan lensa kamera kamu bisa mengabadikan berfoto foto di pinggir sungai Ayung yang memiliki latar ukiran ukiran unik di sepanjang dinding sungaiUkiran inilah yang menjadi ciri khas rafting di Sungai AyungSelama rafting wisatawan diajak berhenti untuk bisa berfoto dan juga berwisata di sepanjang sungai Ayung.

5Rafting di Sungai Petanu

kumparan.com

Spot rafting di Bali selanjutnya adalah sungai Petanu yang berada di Kabupaten GianyarSungai Petanu mengalir dari beberapa buah sumber mata air di pegunungan Kintamani Kintamani sendiri terkenal sebagai tempat wisata alam terbaik di Bali.

Sungai ini memiliki panjang sekitar 46 KilometerDan luasnya sekitar 96 KilometerSelama perjalanan arung jeram sepanjang sungi Petanu, jiwa petualangmu akan ditantang untuk melewati berbagai banyak bongkahan batu, meskipun begitu lokasi masih tetap aman.

Ada cerita tersendiri mengenai Sungai Penatu Bali, konon katanya sungai ini memiliki mitosPernah, warga yang tinggal di sekitar aliran sungai mendengar suara musik yang tidak diketahui asal mulanyaMenurut warga setempat, musik hanya terdengar ketika tengah malam hari hingga sekitar pukul 3 pagiWarga menduga bahwa suara musik yang dimainkan oleh Wong samar atau gamang berasal dari Sungai PenatuWarga meyakini musik berasal dari alam gaib karena musik tidak bisa terekam oleh alat perekam.

Meskipun terdengar mistik dan angker tapi semua itu tak menghentikan wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara untuk tetap mengarungi keelokan sungai Penatu.

Setelah tahu tempat rafting terbaik di Bali saatnya berbagi informasi untuk kamu yang belum pernah Idan tertarik untuk menjajal pengalaman serunya, berikut tips rafting bagi pemula agar kamu tetap aman dan nyaman selam rafting.

  1. Pastikan tubuh kami fit atau sehat.
  2. Gunakan pakaian yang pas.
  3. Gunakan peralatan pengaman selama rafting, seperti jaket pengaman dan helm.
  4. Lakukan pemanasan sebelum bermain arung jeram.
  5. Ikuti gerakan dan posisi arung jeram yang biasanya dipandu oleh tour operator.
  6. Jika terjatuh, ikuti arus sungai dan jangan melawan karena guide dari tour operator akan segera menjemput.
  7. Jika perahu terbalik, jangan panik dan tetap tenang.
  8. Ikuti aba aba saat mendayung dan mengayuh.
  9. Jangan lupa Berdoa.

Nah itulah tadi ulasan kami tentang 5 rekomendasi terbaik tempat rafting di BaliTentunya semua menawarkan lokasi dan keunikan tersendiri Mulai dari panjang tempat rafting hingga pemandangan sekitar yang memanjakan mataBagimana, tertarik untuk wisata tantangan di Bali? segera hubungi tour operator di Bali dan rasakan keseruannya.

seperti kemarin

By admin