Makassar merupakan ibukota Sulawesi Selatan yang menyimpan segudang wisata alamBeberapa wisata alamnya bahkan sangat terkenal di kalangan wisatawan, sebut saja Pantai LosariTak hanya kaya akan tempat wisata, Makassar juga sangat kaya akan kulinerKuliner khas Makassar terkenal lezat dan jarang bisa ditemui di kawasan lainBeberapa diantaranya adalah kuliner yang cukup legendaris yang sudah terkenal sejak dahulu kala namun hingga saat ini kelezatannya masih dipertahankanBerikut ini adalah 10 kuliner legendaris di Makassar yang patut untuk Anda coba.
1Konro Karebosi
Kuliner legendaris di Makassar yang
pertama adalah Konro KarebosiRestoran yang berada di Jalan Gunung
Lompobattang, tepat di belakang gedung Bank Indonesia ini telah berdiri sejak
tahun 1968Hingga saat ini restoran ini bahkan tak pernah sepi oleh
pengunjung.
Menu utama yang disajikan di
restoran ini adalah Sop Konro dan juga Iga bakarTak hanya itu, ada sebuah
hidangan unik yang juga disajikan di restoran ini yaitu Konro BakarKonro
Bakar merupakan sajian antara iga sapi yang dibakar kamudian dicampur dengan
bumbu khas dari Iga Sapid dan Sop Konro.
Alamat: Jalan Gunung Lompo Battang no 41-43, Pisang Utara, Makassar
2Coto Maros Harimau
Berkunjung ke Makassar, tentu belum
lengkap kalau belum mencicipi lezatnya cotoSalah satu coto legendaris di
Makassar yang patut Anda coba adalah Coto Maros Harimau
Coto Maros Harimau ini menjadi salah
satu kuliner legendaris di Makassar karena restoran ini telah buka sejak tahun
1974Dengan mengusung konsep warung gerobak yang telah dipertahankan selama
puluhan tahun.
Coto ini juga terkenal memiliki rasa
yang lezat dengan mempertahankan resep sejak puluhan tahunSemangkok coto ini
terdiri dari jeroan sapi yang direbus dalam kurun waktu yang lamaRebusan
jeroan sapi ini kemudian dicampur dengan daging sapi yang kemudian diiris lalu
dibumbui dengan bumbu kacang yang telah diracik.
Alamat: Jalan Harimau, Maricaya, Makassar
3Sop Cendrawasih Mas Tomo
Kuliner legendaris di Makassar
selanjutnya adalah Sop Cendrawasih Mas TomoWarung ini cukup terkenal karena
Presiden Soeharto dulu pernah singgah untuk mencicipi sajian di warung ini.
Sop Cendrawasih Mas Tomo ini
menggunakan resep turun temurun sejak tahun 1952 yang mana masih dipertahankan
hingga saat ini, tak heran jika warung sop ini sangat populer di Kota Makassar.
Sop Cendrawasih Mas Tomo ini
memiliki citarasa yang merupakan perpaduan dari rawon dan sop saudara yang
dilengkapi dengan daging pilihanKemudian disajikan dengan buras berukuran
jumbo, telur dan kacang goreng.
Alamat: Jalan Cendrawasih, Kunjung Mae, Mariso, Makassar
4Pallu Basa Serigala
Pallu Basa Serigala ini tak hanya
dikenal sebagai salah satu kuliner legendaris di Makassar, namun juga salah
satu sajian yang ikonik di kota iniBagaimana tidak, Pallu Basa selalu menjadi
tujuan wisatawan untuk berwisata kuliner saat berlibur ke Kota Makassar.
Sekilas Pallu Basa memang tampak
seperti coto, namun bedanya Pallu Basa biasa disantap dengan nasiPallu basa
memiliki kuah yang kaya akan rempah dengan cita rasa yang kuat, ditambah dengan
parutan kelapa sangrai dan telur setengah matang yang akan membuat siapapun
merasa ketagihanApalagi isian daging sapi dan jeroannya terasa sangat lembut
di mulut.
Alamat: Jalan Serigala no 54, Mamajang Dalam, Makassar
5Ayam Goreng Sulawesi
Kuliner legendaris di Makassar
lainnya adalah Ayam Goreng SulawesiWarung ayam goreng ini sangat cocok bagi
Anda yang tidak suka coba-coba dalam memilih kuliner
Ayam Goreng Sulawesi ini terbilang
cukup istimewa karena menggunakan ayam kampong yang kemudian diolah dengan
resep asli yang telah turun temurun sejak tahun 1969, sehingga menghadirkan
cita rasa yang khas dan otentik.
Tak hanya Ayam, rumah makan ini juga
menyajikan sajian seafood yang tak kalah menggugah seleraMenu lain yang bisa
Anda temui di rumah makan ini adalah sup lidah, otak-otak dan nasi goreng.
Alamat: Jalan Sulawesi no 285, Makassar
6Bakso Bonto
Jika Anda penggemar Bakso, tentu
Anda wajib untuk mencicipi Bakso Bonto iniBakso Bonto merupakan salah satu
kuliner legendaris di Makassar karena telah berdiri sejak tahun 1960an dan
masih mempertahankan cita rasanya hingga saat ini.
Tak hanya legendaris, Bakso Bonto
ini bisa dibilang menjadi salah satu pelopor bakso di MakassarUntuk rasanya
sendiri tak perlu diragukan lagi karena berbeda dengan bakso lainnyaBakso
Bonto terbuat dari daging sapi asli yang disajikan dengan kuah yang terbuat
dari kikil dan tulang sumsum sehingga rasanya sangat lezatPenyajiannya pun
sama dengan bakso pada umumnya, yaitu menggunakan mie, kacang goreng, telur dan
lontong.
Alamat: Jalan Perintis Kemerdekaan, Tamalanrea Inda, Makassar
7Mie Hengky
Kuliner khas Makassar selain coto
dan Pallu basa yang wajib Anda coba adalah Mie HengkyMie ini bisa dibilang
menjadi salah satu kuliner legendaris di Makassar karena cukup bersejarah.
Mie ini berawal dari Angko Cao yang
merupakan warga keturunan Tiongkok yang tinggal di Makassar, kemudian beliau
mewariskan mie kepada ketiga anaknya, yaitu Titi, Hengky dan AwaKetiganya pun
melanjutkan usaha kuliner ini dengan label masing-masing.
Mie Hengky ini masih mempertahankan
bangunan yang sama sebagai tempat menyajian mie buatannyaMie Hengky ini
berupa mie yang disajikan dengan sawi, irisan ayam, daging, hati yang diberi
berbagai bumbu yang telah diwariskan turun temurunTak hanya mie kering, Anda
juga bisa mencicipi mie kuah, mie hokian, mie goreng dan mie panggang.
Alamat: Jalan Nusantara no 352, Makassar
8Pisang Epe Pantai Losari
Tak ingin menyantap makanan berat,
Anda pun bisa mencicipi salah satu makanan ringan di Makassar yang cukup
terkenal yaitu Pisang EpePisang Epe menjadi salah satu kuliner legendaris di
Makassar yang sangat nikmat jika dinikmati sambil bersantai di tepi Pantai
LosariPasalnya, Pisang Epe ini bisa Anda temukan di sepanjang Pantai Losari.
Jika Anda masih belum familiar
dengan Pisang Epe, sajian ini salah pisang bakar yang melalui 2 kali proses
pembakaranBerbagai varian rasa dari Pisang Epe ini juga bisa Anda nikmati,
seperti rasa cokelat, keju hingga durian.
Alamat: Sepanjang Pantai Losari, Makassar
9Sate Mase Masea
Telah mulai berjualan sejak tahun
1980, Sate Mase Masea juga menjadi salah satu kuliner legendaris di Makassar
yang tak boleh Anda lewatkanMeskipun sate ini telah berdiri sejak puluhan
tahun lalu, namun kelezatannya tak pernah berubah, tak heran jika banyak warga
Makassar yang menjadikan tempat makan ini sebagai tempat untuk bernostalgia.
Sate Mase Masea menyajikan 2 pilihan
menu sate, yaitu sate ayam dan sate daging sapiIstimewanya, sate ini diberi
bumbu kacang yang sangat kental dan melimpahSebagai teman makan, Anda bisa
menambahkan sepiring nasi atau lontong untuk mengisi perut Anda yang
keroncongan.
Alamat: Jalan Badang no 5, Makassar (Depan toko Aneka Jaya Motor)
10Mama Toko Kue & Es Krim
Kuliner legendaris di Makassar yang
terakhir adalah Mama Toko Kue 7 Es KrimTempat ini sangat cocok bagi Anda yang
ingin nongkrong bersama teman atau keluarga sambil menikmati sajian khas yang
juga legendaris.
Mama Toko Kue & Es Krim ini
menyajikan kue-kue tradisional yang khas Bugis MakassarKue-kue tersebut
terdapat sekitar 50 jenis, seperti kue lumpur, cucur bayao, cangkuning,
barongko dan masih banyak lagi lainnyaSelain kue tradisional, tempat ini juga
menyajikan es krim yang rasanya legit
Mama Toko Kue & Es Krim ini
menempati sebuah bangunan bergaya arsitektur kolonial Belanda yang tentunya
akan memberikan suasana seperti berada di rumah yang nyaman juga asri.
Alamat: Jalan Serui no 19, Pattunuang, Makassar
seperti kemarin